KATA SAMBUTAN PIMPINAN
PT KARUNIA ROTORINDO TANI

Berdasarkan pengalaman sejak tahun 2006 berkecimpung di bidang pemasaran dan pengembangan jaringan produk pupuk organik cair. Serta bekerja sama dengan beberapa lembaga penelitian pertanian dan perkebunan dengan mempelajari tentang kelemahan dan kelebihan pupuk organik cair, maka tercetuslah suatu pemikiran untuk membentuk dan membangun suatu perusahaan produsen pupuk organik cair dengan kualitas yang terbaik, dan saat ini sudah menjadi suatu perusahaan yaitu PT.KARUNIA ROTORINDO TANI.

Tentunya pencapaian ini adalah hasil dari kolaborasi dan kerja keras orang-orang yang menyatukan pengalaman-pengalaman terdahulu memikirkan satu visi dan misi dan komitmen keluarga besar PT.KARUNIA ROTORINDO TANI untuk terus belajar dan mengembangkan diri menjadi yang terbaik dan unggul di bidang usaha produksi dan distribusi pupuk cair hayati (organik).

Peran penting marketing dan konsumen kami yang ada di seluruh wilayah pemasaran juga sangat membantu perkembangan perusahaan kami. Dukungan dan kerjasama menjadi motivasi besar bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan kami dalam hal produksi, distribusi dan pemasaran. Dan menjadikan kepuasan konsumen adalah prioritas utama dalam setiap aspek usaha kami.

Untuk sekarang dan di masa depan, kami akan terus berusaha untuk semakin berkembang, inovatif dan menyesuaikan diri menjadi perusahaan yang lebih baik lagi. Juga berfokus kepada kepuasan dan kepercayaan pelanggan dari segi pelayanan, kualitas dan kuantitas produk. Serta memberikan pelayanan yang terbaik dalam hal peningkatan hasil yang optimal dalam hal produksi, distribusi dan pemasaran. Akhir kata, saya selaku direktur utama berharap agar PT.KARUNIA ROTORINDO TANI menjadi perusahaan produsen pupuk cair hayati (organik) dengan kualitas yang terbaik di indonesia.

ROBINHAT SITEPU
DIREKTUR UTAMA